Warga RW 15 Ikuti Program Padat Karya | Isbroad - Memberi Wawasan Memajukan Peradaban

Warga RW 15 Ikuti Program Padat Karya


Isbroad.com,Cimahi - 15 Oktober 2023 - Program padat karya yang dilaksanakan di tingkat RW menjadi perbincangan hangat di beberapa wilayah. Program ini dicanangkan Pemerintah Kota Cimahi dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus membangun infrastruktur yang lebih baik. 

Pemerintah Kota Cimahi telah menunjukkan komitmennya dalam memajukan Kota Cimahi, salah satu langkah konkritnya adalah dengan dilaksanakannya program pemberdayaan warga padat karya  di tingkat RW. 

Program ini memungkinkan warga untuk melakukan berbagai proyek pembangunan di wilayahnya, seperti perbaikan jalan, taman, saluran air, dan proyek infrastruktur lainnya. 

Salah satu peserta program, Hanur Arifin mengungkapkan kegembiraannya mengikuti program ini. "Program padat karya ini cukup menarik. Dengan program ini, warga bisa berkumpul dan berpartisipasi dalam proses kemajuan Kota Cimahi melalui wilayah RW masing-masing," kata Hanur, ujarnya. 

Ketua Karang Taruna Mekar Muda 15, Muhammad Rizky mengungkapkan rasa bangganya atas partisipasi aktif warga dalam program ini. "Kami melihat perubahan positif di wilayah kami," kata Rizky.Tidak hanya infrastruktur yang ditingkatkan, namun semangat gotong royong dan solidaritas antar umat juga semakin diperkuat." 

Program padat karya ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai solusi  mengatasi berbagai tantangan perekonomian dan meningkatkan keberlanjutan di tingkat RW. 

Pemerintah Kota Cimahi berharap bahwa program ini akan memberikan manfaat jangka panjang bagi warganya, serta menciptakan lingkungan yang lebih baik untuk generasi mendatang.


Adam Abdurrahman

Tidak ada komentar

Posting Komentar

ⓒ all rights reserved Isbroad KPI 2024